- Risky, Siswa MAN 5 Bogor, Jadi Sorotan di Pelatihan Cerdas Finansial
- Kasubdit KSKK Kemenag RI Beri Dukungan Penuh untuk Peserta OSN Provinsi dari MAN 5 Bogor
- Rapat Kerja Awal Tahun Ajaran 2025/2026
- English Club Tampil Memukau dengan Drama Musikal di MATSAMA MAN 5 Bogor
- Seru dan Edukatif! Ekskul KIR Tampilkan Reaksi PeKa dan Game Interaktif di MATSAMA MAN 5 Bogor
- Ekskul Kaligrafi Tampilkan Kegiatan dan Karya Terbaik di MATSAMA MAN 5 Bogor
- 18 Siswa MAN 5 Bogor Lolos ke Tingkat Provinsi dalam Ajang OSN 2025
- Drama “PMR Goes Adventure” Meriahkan Demo Ekskul MATSAMA MAN 5 Bogor 2025
- Ekskul Robotik Unjuk Karya dalam Demo Ekskul MATSAMA MAN 5 Bogor 2025
- KATANYA GURU, KOK GAK MASUK KELAS? (SEBUAH TULISAN OTOKRITIK)
PANITIA PPDB BERGERAK MELANGKAH KE BERBAGAI SEKOLAH
Visitasi Sosialisasi PPDB MAN 5 Bogor Tapel 2023/2024

Keterangan Gambar : Kepala Madrasah Men-Support sepenuhnya kegiatan Visitasi-Sosialisasi PPDB MAN 5 Bogor Tapel 2023/2024
Parungpanjang, 3 Mei 2023 – Tahun pelajaran 2022/2023 tak lama lagi akan berakhir. Menjelang tahun ajaran baru, tim Panitia PPDB MAN 5 Bogor yang diberikan tugas oleh Kepala madrasah, Ema Rachmawati giat melakukan sosialisasi penerimaan peserta didik baru ke berbagai SLTP (SMP dan MTs) yang ada di wilayah sekitar madrasah, juga ke wilayah-wilayah lain yang memungkinkan dan dalam jangkauan ke MAN 5 Bogor. Sosialisasi dilakukan dengan dua cara, lewat medsos official resmi MANLIBO maupun dengan cara visitasi langsung.
Tujuan diadakan sosialisasi ini untuk menyampaikan informasi secara langsung dan jelas kepada setiap SLTP yang murid-muridnya memungkinkan untuk mendaftar di MAN 5 Bogor.
Baca Lainnya :
- KBM DI MANLIBO DIAWALI PEMBIASAAN DHUHA, TADARUS DAN TAUSIAH0
- KESERUAN PERINGATAN HARDIKNAS DI MAN 5 BOGOR0
- MAN 5 BOGOR TURUT MEMPERINGATI HARDIKNAS 20230
- RAPAT PLENO KELULUSAN KELAS XII TAPEL 2022/20230
- PRESENTASI DAN SOSIALISASI TIM REFORMASI BIROKRASI0
Seperti tahun-tahun sebelumnya, kegiatan sosialisasi PPDB dengan visitasi langsung dilaksanakan oleh Panitia PPDB yang dibagi menjadi lima Tim Kecil yang masing-masingnya terdiri dari 2-3 orang.
Ketua Panitia PPDB MAN 5 Bogor yang juga wakil kepala madrasah bidang hubungan masyarakat menjelaskan bahwa sosialisasi PPDB dengan cara visitasi langsung ke berbagai sekolah/madrasah memiliki nilai lebih dari aspek penguatan hubungan yang harmonis antar sesama lembaga pendidikan sekaligus memperpendek jarak informasi yang bisa saling berbagi dengan lebih maksimal. Karena salah satu tugas kehumasan di madrasah aliyah adalah menjalin komunikasi dan hubungan baik dengan berbagai instansi baik di sektor pendidikan maupun instansi pemerintah atau swasta lainnya.
Sebagai tambahan informasi, saat ini PPDB MAN 5 Bogor sedang dalam tahap pendaftaran secara online melalui link https://ppdb.man5-bogor.sch.id (Maret - Mei 2023), yang dilanjutkan pengambilan nomor test di Sekretariat Panitia (1-4 Juni 2023), Test Masuk dan Test Baca Tulis Qur'an (5-6 Juni 2023), Wawancara orang tua calon murid baru (10 Juni 2023), Pengumuman Hasil Test (12 Juni 2023).
Tim Panitia PPDB MAN 5 Bogor yang hari ini melaksanakan visitasi ke berbagai sekolah untuk sosialisasi PPDB antara lain Tim A (Indra Parimarma dan Dede Anwar), Tim B (Moh Syahlan dan Syarif Hidayatullah), Tim C (Enung Yusi Suswanti, Jubaedah, Husnul Khotimah), Tim D (Banani Beni Sandra dan Rizki Romdoni), dan Tim E (H. Machfud Siradjuddin dan Eka Herdiana). Serta dibantu oleh Tim Humas yang terdiri dari Nugroho Dwi Cahyo (Guru Sejarah) dan Erik Supriatna (Guru PJOK).
SMP dan MTs yang dikunjungi antara lain meliputi wilayah Kecamatan Parungpanjang, Rumpin, Tenjo, Pagedangan, dan Legok.
(Liputan Khusus PPDB oleh Indra Parimarma)