- Rapat Kerja Awal Tahun Ajaran 2025/2026
- English Club Tampil Memukau dengan Drama Musikal di MATSAMA MAN 5 Bogor
- Seru dan Edukatif! Ekskul KIR Tampilkan Reaksi PeKa dan Game Interaktif di MATSAMA MAN 5 Bogor
- Ekskul Kaligrafi Tampilkan Kegiatan dan Karya Terbaik di MATSAMA MAN 5 Bogor
- 18 Siswa MAN 5 Bogor Lolos ke Tingkat Provinsi dalam Ajang OSN 2025
- Drama “PMR Goes Adventure” Meriahkan Demo Ekskul MATSAMA MAN 5 Bogor 2025
- Ekskul Robotik Unjuk Karya dalam Demo Ekskul MATSAMA MAN 5 Bogor 2025
- KATANYA GURU, KOK GAK MASUK KELAS? (SEBUAH TULISAN OTOKRITIK)
- Apel Pembukaan MATSAMA MAN 5 Bogor Tahun Ajaran 2025/2026 Berlangsung Khidmat
- MENJADI GURU ADALAH PANGGILAN HATI, BUKAN SEKADAR PROFESI
Siswa MAN 5 Bogor, Risky Zuliansyah Berkesempatan Mewawancari Band Kotak di Gebyar Hari Pramuka!
Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia
.jpeg)
Keterangan Gambar : Risky Zuliansyah Berkesempatan Mewawancari Band Kotak Pada Acara Gebyar Hari Pramuka Ke-63 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor
Cibinong, 20 Agustus 2024 - Risky Zuliansyah, siswa MAN 5 Bogor yang juga anggota Unit Warta Sayaga Pusinfo Kwarcab Kabupaten Bogor, mendapatkan kesempatan langka untuk mewawancarai Band Kotak di acara Gebyar Hari Pramuka ke-63 Kwarcab Kabupaten Bogor pada Selasa (20/08/24).
Acara yang berlangsung meriah di Stadion Pekansari ini dihadiri oleh sekitar 50.000 anggota Pramuka dari berbagai tingkatan di Kabupaten Bogor.
Baca Lainnya :
- MAN 5 Bogor Ikuti Seminar Kemerdekaan Digital di Kampus BSI BSD Tangerang0
- Sosialisasi Kegiatan Lomba Cerdas Cermat Moderasi Beragama Tingkat Madrasah0
- MAN 5 BOGOR TURUT MERIAHKAN GEBYAR PRAMUKA KE-63 di STADION PAKANSARI CIBINONG, BOGOR1
- MAN 5 BOGOR TURUT MERIAHKAN GEBYAR PRAMUKA KE-63 di STADION PAKANSAR CIBINONG, BOGOR0
- Regu Gerak Jalan Putera dan Puteri MAN 5 Bogor Raih Juara 1 dan 2 di Lomba HUT RI Ke-79 0
Band Kotak, yang terdiri dari Tantri, Cella, dan Chua, sukses menghipnotis para Pramuka dengan lantunan musik rock mereka. "Kami sangat excited bisa menghibur adik-adik Pramuka se-Kwarcab Kabupaten Bogor," ujar Tantri.
"Kegiatan ini juga sangat positif karena bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme." ucap saut kak chua
Gebyar Hari Pramuka ke-63 ini menjadi bukti nyata semangat kepramukaan yang terus berkobar di Kabupaten Bogor. Acara ini tidak hanya dimeriahkan oleh penampilan Band Kotak, tetapi juga berbagai kegiatan menarik lainnya yang bertujuan untuk memupuk jiwa kepemimpinan, kedisiplinan, dan nasionalisme di kalangan generasi muda.
Risky juga memberikan kesannya setelah dirinya mampu mewawancari band kotak yakni " Jujur aku senang sekali bisa mendapatkan kesempatan untuk menjadi salah satu perwakilan pusinfo yang mewawancari Band Kotak, Kesempatan yang sangat berharga yang mungkin bisa aku ceritakan kepada keluarga ku"
Gebyar Hari Pramuka ke-63 ini diharapkan dapat menjadi momentum penting untuk semakin memperkuat peran Pramuka dalam membangun generasi muda yang berakhlak mulia, berjiwa patriotik, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
[humas MAN 5 Bogor]
sumber berita : Rizky Zuliansyah, Kelas XI.2